4 Cara Mencari Jurnal di Sinta dengan Mudah

Riverspace.org – Artikel ini akan mengulas tentang laman publikasi jurnal nasional yakni Sinta, serta cara mencari jurnal di Sinta dengan mudah dan cepat untuk mendapatkan jurnal yang diinginkan. Baca Juga: Cara Jawab Alasan Memilih Judul Skripsi dalam Sidang Akhir

SINTA merupakan laman publikasi jurnal yang pastinya tidak asing lagi di telinga para mahasiswa, dosen bahkan peneliti. Banyak mahasiswa yang mencari referensi jurnal dengan mengaksesnya melalui Sinta. Dosen dan peneliti pun kerap mempublikasikan jurnal ilmiahnya di Sinta.

Contents

Apa itu Jurnal Sinta?

4 Cara Mencari Jurnal di Sinta dengan Mudah
4 Cara Mencari Jurnal di Sinta dengan Mudah

Sinta atau dikenal juga dengan jurnal Sinta merupakan kepanjangan dari Science and Technology Index. Sinta digagas di tahun 2016 dan diluncurkan di tahun 2017 secara resmi oleh Kemendikbud Ristek.

Sinta merupakan hasil buah pemikiran dari Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Hingga saat ini, Sinta dikelola oleh Kemendikbud Ristek.

Portal ilmiah online ini menyajikan database jurnal nasional yang telah terakreditasi. Oleh karenanya, jurnal-jurnal yang ada di dalam Sinta sudah layak dijadikan sebagai referensi dan diambil sebagai sitasi. Sinta pun sudah terhubung dengan Google Scholar dan Scopus.

Dengan demikian, jurnal-jurnal yang diterbitkan di Sinta sudah masuk bersama dengan jurnal lain yang memiliki reputasi internasional. Platform ini kemudian menjadi salah satu kebanggan Indonesia, sebagai media yang menunjukkan kebolehan Indonesia dalam menulis publikasi bertaraf internasional.

 

Manfaat Jurnal Sinta untuk Masyarakat

Website jurnal Sinta ini memegang peranan penting dalam peningkatan kualitas Pendidikan perguruan tinggi di Indonesia. Bagi masyarakat yang terbiasa mencari referensi berbasis penelitian, jurnal Sinta amat membantu karena jurnal yang disajikan merupakan jurnal-jurnal berakreditasi dan telah dievaluasi.

Secara umum, manfaat dari adanya jurnal Sinta ini adalah :

1. Media Publikasi Online

Bagi dosen dan para peneliti, website jurnal Sinta ini mempermudah mereka dalam menerbitkan artikel jurnal ilmiah. Baik artikel ilmiah dari hasil penelitian maupun setelah melakukan pengabdian masyarakat. Dengan sistemnya yang serba online, dosen dan peneliti pun dapat melakukan publikasinya sendiri.

Setiap dosen atau peneliti yang sudah memiliki akun yang terverifikasi dapat memanfaatkan fitur untuk menerbitkan jurnal di Sinta. Setelah jurnal masuk ke dalam database, jurnal ilmiah tersebut bisa didaftarkan ke ARJUNA untuk dievaluasi dan diproses untuk mendapatkan akreditasi.

2. Melakukan Evaluasi Terhadap Kinerja Jurnal

Fungsi dari jurnal Sinta selanjutnya adalah memberikan penilaian atau evaluasi terhadap jurnal-jurnal yang disubmit dan menjadi database di sana. Semua jurnal yang sudah dipublikasikan terhubung melalui Scopus dan Google Scholar.

Fitur yang ada di website jurnal Sinta ini mampu melacak dan menelusuri hasil jurnal yang telah dipublikasikan oleh dosen dan peneliti. Terdapat 6 kategori yakni S1, S2, S3, S4, S5 dan S6 yang menunjukkan peringkat akreditasi di jurnal Sinta.

Semua jurnal yang sudah masuk di jurnal Sinta sudah terjamin kualitasnya. Sehingga para mahasiswa dapat menggunakannya sebagai referensi dan pegangan. Para dosen dan peneliti pun akan termotivasi untuk menghasilkan jurnal ilmiah berkualitas yang mendapatkan akreditasi terbaik.

 

Fitur Utama Website Jurnal Sinta

Ada 4 fitur utama yang bisa dimanfaatkan baik oleh dosen ataupun peneliti untuk mengetahui perkembangan artikel atau jurnal ilmiah yang sudah disubmit ke laman jurnal Sinta. Keempat fitur tersebut adalah :

1. Citation

Yakni fitur yang berfungsi untuk memberikan informasi terkait posisi h-index selama satu tahun terakhir baik itu di Google Scholar maupun di Scopus. h-index dari kedua platform tersebut akan ditunjukkan sebagai reputasi yang muncul di laman jurnal Sinta.

2. Networking

Berikutnya adalah fitur networking yang berfungsi untuk memberikan informasi seputar kerja sama yang telah dilakukan oleh semua pihak dengan dosen dan peneliti yang pernah mensubmit jurnalnya di dalam website jurnal Sinta.

Fitur ini membuat masyarakat bisa mengetahui networking yang sudah terjalin antara penulis dan pihak-pihak lain yang bekerja sama. Sehingga, kualitas jurnalnya ikut naik karena merupakan hasil penelitian berkolaborasi.

3. Research Output

Fitur ini menunjukkan semua output yang telah dihasilkan dari website jurnal Sinta. Output yang ditunjukkan seperti artikel ilmiah, jurnal, buku hasil penelitian dan lain sebagainya.

4. Score

Ini bermanfaat bagi masyarakat yang ingin mencari jurnal ilmiah terakreditasi baik. Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk melihat peringkat jurnal berdasarkan nilai evaluasi dan akreditasinya.

Tidak hanya menunjukkan peringkat di jurnal Sinta, fitur ini menunjukkan jurnal yang terindex Scopus, Google Scholar dan Inasti.

 

Bagaimana Cara Mencari Jurnal di Sinta?

Bagian ini adalah bagian yang paling dinanti bagi yang sudah penasaran dengan cara mencari jurnal di Sinta. Pada dasarnya, melakukan pencarian jurnal di Sinta ini sama saja dengan melakukan penelusuran di laman mesin pencari, asalkan sudah tahu keyword yang akan dimasukkan.

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa diikuti untuk cara mencari jurnal di Sinta sesuai dengan topik yang akan dicari dan digunakan untuk referensi :

Buka browser terlebih dahulu. Browser yang bisa digunakan seperti Chrome, Mozilla Firefox, Opera atau Edge. Berikutnya, masuk ke laman https://sinta.ristekbrin.go.id/.

  • Pada bagian atas, pilih menu Source kemudian klik Journals.
  • Untuk menemukan jurnal yang sesuai dengan topik yang dicari, masukan kata kunci pada kolom Search.
  • Klik S1 untuk menemukan referensi jurnal yang sudah terindex Scopus serta jurnal-jurnal berakreditasi A.
  • Jurnal-jurnal di halaman berikutnya dapat dilihat dengan cara memilih angka 1, 2, 3, dst. di bagian kanan atas website Sinta.
  • Setelah menemukan jurnal yang sesuai dengan topik yang dicari, pilih jurnal tersebut untuk melihat abstrak serta deskripsi jurnalnya agar lebih jelas informasinya.
  • Pada halaman yang sama setelah memilih jurnal, akan muncul juga beberapa informasi terkait jurnal seperti daftar publikasi dan sudah masuk kategori terindex Scopus atau belum.
  • Klik tulisan Website yang ada pada bagian kiri tampilan web Sinta untuk masuk menuju website jurnal tersebut.
  • Kembali ke halaman awal dan pilih S2 jika ingin mencari jurnal berakreditasi B dan S3 untuk jurnal dengan akreditasi C. Pilihan S4, S5 dan S6 akan memunculkan jurnal-jurnal dengan nilai evaluasi di bawah 60 atau belum terakreditasi.

Baca Juga:  Cara Menentukan Judul Skripsi dengan Mudah dan Menarik


FAQ

Kenapa Jurnal Tidak Muncul Di Sinta?

Pertanyaan yang sering diajukan yaitu mengapa jurnal tidak muncul disinta? jawaban singkatnya yaitu jurnal belum masuk akreditasi, atau belum keluar hasil dari penilaian oleh sebab itu harap menunggu sampai proses akreditasi selesai.

Apakah Jurnal Sinta Berbayar?

Tentu saja ada yang berbayar dan ada yang tidak dan tentunya ada beberapa kelebihan dan kekurangan jika berbayar dan gratis karena akan ada fitur yang berbeda juga.

Peringkat Sinta Ada Berapa?

Nah kamu perlu tau ada berapa sih tingkat di Sinta? ternyata di singkat ada 6 kategori peringkat yang wajib kamu tau yaitu Sinta 1, Sinta 2, Sinta 3, Sinta 4, Sinta 5, dan Sinta 6. Nah kenapa ada peringkatnya di sinta? yaitu untuk pembagian kategori berdasaran peringkat suatu jurnal.

Begitulah sekilas informasi mengenai Sinta dan cara mencari jurnal di Sinta. Jurnal Sinta sangat membantu mahasiswa untuk mendapatkan referensi dan mempermudah dosen dan peneliti untuk melakukan publikasi.

Tinggalkan komentar